Skip to main content

SYUKUR


Tak bisa ku pungkiri lagi dosa-dosa ku pada Mu
Dikala kemaksiatan selalu mengejar diri ku
Setiap langkah kaki tak pernah ingat diri Mu
Ku ingin bertobat sujud pada Mu

Tapi ku tak sanggup melawan nafsu
Bermabuk-mabukan lalu ku main perempuan
Kunikmati belenggu nafsu setan
Bahkan ku merasa terganggu saat mendengar azan 

Astagfirullah pantaskah ku di sebut orang islam 
Dengan kenyataan hidup yang begitu suram
Lalu ku sombong dengan semua yang ku dapat 
Ku tak pernah bersyukur selalu kufur nikmat

Ku tau semua ini hanyalah di dunia 
Yang ku bawa mati hanyalah amal dan dosa
Ternyata memang begitu berat
Hari-hari yang ku lewati sangatlah singkat

Segala dosa yang kian melekat
kini aku dan dirimu telah tercipta sekat
Ku jalanin hidup di dunia ini tanpa rasa bersalah
Bencana alam yang terjadi pertanda bahwa Kau marah

Hamba Mu telah lupa oleh silau materi
Bagaikan warna gelap tanpa cahaya pelangi
Aku tak sanggup sembunyi dari semua ini
Maafkan hamba Mu ini ang selalu mengingkari

Subuh,Zuhur,Asar,Magrib, dan Isa
Tak pernah ku sempatkan selalu tak bisa
Tanpa terasa iman ini tlah pudar
Nama Islam KTP sangat jelas tergambar

Kini semua keluh di seluruh tubuh
Ku tobatkan pada Mu ku bersimpuh
Maafkan atas segala dosa-dosa yang telah ku lakukan
Ya Allah yang Maha pengasih ku mohon ampunan.

Comments

Popular posts from this blog

WISATA PULAU MUNA “Danau Moko Dan Pantai Walengkabola”

Pulau Muna yang berada di daerah Sulawesi Tenggara mempunyai beragam wisata alam yang selalu memanjakan mata para pengunjungnya. Di pulau ini anda dapat mengunjungi wisata pantai, goa, danau, bukit dan beberapa situs kuno peninggalan sejarah. Dan saya akan memaparkan salah satunya saja yakni Danau Moko. Danau yang di keliling batu karang ini berada di Desa Walengkabola, Kecamatan Tongkuno, Kabupaten Muna, Sulawesi Tenggara. Danau yang letaknya tidak jauh dari Pantai walengkabola ini, merupakan danau air payau yang berwarna biru. Selain itu, danau ini juga memiliki seekor penyu yang menjadi pusat perhatian para pengunjung. Pengunjung juga dapat berinterkasi secara langsung dengan penyu ini. Bahkan berenang bersama dengan penyu ini bukan hal yang mustahil jika berada di danau moko. Dan karena letak danau yang tidak jauh dari pantai, dengan berjalan kaki saja wisatawan dapat menikmati desiran ombak Pantai Walengkabola. Untuk ke Pantai wisatawan tidak perlu khawatir karena Pantai ini ...

PASAR MALAM

Apa yang lebih gembira dari bianglala? Tangis anak kecilpun membuat sang ibu tertawa, seraya berkata dalam benaknya, "nak kelak beginilah roda hidup, yang sengaja di simulasikan olah para mas-mas berkulit legam, untuk mengingatkan kita bahwa hidup harus tetap bergerak!, Meskipun naik dan turun." Sedang ayah terus berteriak dari bawah. "Tambah lagi kecepatannya!," Itu pun sambil tertawa, melihat anak lelakinya menangis. Apa yang lebih gembira dari korak-korak pasar malam pinggir jalan? Orang berbondong-bondong mengantri giliran guna menjemput ketegangan, lantas setelah permainan mereka merubahnya menjadi gelak tawa, Apa yang lebih gembira dari roda-roda gila? Menyaksikan Laki-laki berbadan kekar, yang mempertaruhkan nyawa demi menjemput rupiah, sedang kita bertepuk tangan sambil tertawa ria. Jika tangis, tegang, serta nyawa adalah fitrah, maka bahagia adalah bagian dari kehidupan.

APA YANG BERUBAH?

Di bakar api yang disebut rindu, Di lempar batu yang disebut cemburu, Di nyanyikan lagu yang lengkingnya tak begitu merdu, Telah ku pandang dari mata ke tiga, bunga-bunga harapan berhamburan di udara, ada yang melihatnya sebagai doa, ada pula yang melihatnya sebagia awal dari malapetaka. untuk meyakinkannya aku bertanya kepada ibu dengan nada berbisik "Bu... apa ini yang disebut cinta dengan berbagai macam bahasa?." tak lagi ku lihat taman yang indah, dengan bunga-bunga yang merekah, atau jalan setapak dimana para pejalan kaki dapat berpapasan tanpa jarak, lantas mereka bisa saling sapa.